Posts

Pencak Silat asal usul

Image
Pencak Silat merupakan salah satu warisan budaya asli Indonesia, seni bela diri warisan nenek moyang bangsa Indonesia. Tentu saja pencak silat ini sudah ada sejak dulu di Indonesia. Banyak sejarawan melaporkan bahwa pencak silat pertama kali ditemukan di provinsi Riau pada abad ke-19 pada masa Kerajaan Sriwijaya. Menurut Eddie Marzuki Nalapraya, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode (1984-1987) yang juga dianggap sebagai bapak Pencak Silat Dunia, tradisi yang juga merupakan cabang dari olahraga ini berasal dari dua daerah di Indonesia, yaitu Minangkabau, Sumatera Barat dan Cimande, Jawa Barat. Meski berasal dari Minangkabau dan Cimande, Eddie mengatakan pencak silat berkembang karena setiap daerah memiliki gayanya masing-masing. Menurutnya, pencak silat sudah menyebar ke seluruh Nusantara sejak abad ketujuh dibuktikan dengan relief di Candi Borobudur. Saat itu pencak silat masih sederhana berupa gerakan tangan dan kaki, kemudian pencak silat ini menyebar di semenanjung melayu